--> Skip to main content

Cara merubah Angka menjadi Huruf/Teks dengan otomatis pada Excel

Merubah Angka menjadi Huruf/Teks dalam Microsoft Excel secara otomatis akan sangat membantu kita dalam mengejakan suatu Data sehingga akan lebih menghemat waktu dan tenaga, misalnya dalam mengolah nilai dan membuat Kwitansi pada sebuah laporan keuangan.

Namun kita perlu melakukan modifikasi pada Microsoft Excel yang masih standart dengan cara menambahkan Add in Fungsi terbilang yang bisa kita download di Internet. Untuk lebih cepatnya silahkan download Add in Fungsi terbilang di link yang saya sediakan…

DOWNLOAD FUNGSI TERBILANG

Berikut langkah-langkahnya

1. Silahkan downlod Add-ins Fungsi terbilang

2. Setelah berhasil didownload extract File tersebut dengan cara klik kanan dan pilih extract here


3. Buka Microsoft Excel --> menu File --> Options --> Trust Center --> Trust Center Setting


4. Pada Macro settings silahkan pilih Enable all macros --> pilih OK


5. Masih di Excel Options selahkan pilih Add-ins --> Excel Add-ins --> Go


6. Setelah muncul Kotak Dialog Add-ins pilih Browse… dan kemudian pilih File Fungsi terbilang yang kita simpan sebelumnya dan klik OK


7.Setelah Fungsi terbilang muncul pada Kotak Dialog Add-ins silahkan klik OK


Fungsi Terbilang siap digunakan…

Rumus Fungsi Terbilang =terbilang(Cell referensi)

Contoh : Pada sel A1 terdapat angka 9578, dengan memasukkan Rumus =terbilang(A1) kemudian tekan ENTER pada sel B1 akan muncul Tesk terbilang dari sel A1 “sembilan ribu lima ratus tujuh puluh delapan”

Jika Angka tersebut berupa Angka Uang Rupiah maka seharusnya pada Teks terbilangnya harus ada kata Rupiah pada akhir kalimat dengan cara modifikasi pada Rumusnya, yantu =terbilang(A1)&” Rupiah”

Untuk modifikasi besar kecil huruf pada Teks terbilang kita tinggal menambahkan Fungsi Proper (Huruf kapital pada setiap awal kata) “Sembilan Ribu Lima Ratus Tujuh Puluh Delapan” 


dan Upper (Huruf kapital semua) “SEMBILAN RIBU LIMA RATUS TUJUH PULUH DELAPAN


Sekian Tutoial Cara merubah Angka menjadi Huruf/Teks dengan otomatis pada Excel ini, semuga bisa membantu meringankan perkerjaan anda.

SILAHKAN TONTON VIDEONYA

youtube image
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar